logo dewa jasa lasercut white color
Edit Content
Click on the Edit Content button to edit/add the content.

Inspirasi Desain Huruf Timbul Spon Potong Laser yang Menarik

Daftar Isi

Cari inspirasi desain huruf timbul spon potong laser? Temukan ide menarik dan panduan lengkap di artikel ini. Klik untuk informasi lengkap!

Tidak banyak yang tahu bahwa huruf timbul spon potong laser bisa digunakan untuk berbagai keperluan. Dari dekorasi ruangan hingga signage perusahaan.

Selain lebih hemat, penampilan huruf timbul ini juga tak kalah menarik. Mari gali lebih dalam mengenai keunggulan, manfaat, serta bagaimana cara membuatnya dalam artikel ini.

Huruf Timbul Spon Potong Laser

Gambar 1: huruf timbul spon potong laser (sumber)

Pengertian dan Keunggulan Huruf Timbul Spon Potong Laser

Selama ini kita lebih mengenal huruf timbul spon potong laser sebagai ornamen backdrop. Namun, ada keunggulan dan manfaat lebih dari huruf timbul ini.

Apa Itu Huruf Timbul Spon Potong Laser?

Huruf timbul spon potong laser adalah huruf timbul yang bagian belakangnya terbuat dari spon EVA dan bagian depannya ditempeli bahan akrilik atau stainless steel. 

Spon EVA atau Ethylene Vinyl Acetate adalah spon padat, lembut dan tahan air yang kerap dijadikan pelapis pada sepatu (insol), tas, dan peralatan medis.

Huruf timbul spon umumnya memiliki ketebalan 0.5 hingga 1 cm. Dengan tinggi bervariasi, dari 3 cm hingga 20 cm. Penggunaanya beragam, tetapi kerap dijadikan bahan backdrop untuk dekorasi.

Spon EVA sendiri memiliki banyak keunggulan, diantaranya:

  • Tahan asam dan bahan kimia
  • Ringan dan mudah dibentuk
  • Kuat pada suhu rendah
  • Tahan sinar UV dan tegangan
  • Elastis, tahan air, tidak mudah sobek
  • Mudah dibersihkan.

Lapisan akrilik di bagian atas menjadikan huruf timbul ini dapat tampil dalam beragam warna, berkilau, dan lebih artistik. Huruf timbul ini juga memiliki keunggulan dibandingkan jenis lainnya, yaitu:

Mudah dibongkar pasang. 

Anda cukup menggunakan lem fox atau lem kaca untuk menempelkan langsung huruf spon di atas background, untuk pemasangan permanen. Namun jika ingin dibongkar pasang, cukup menggunakan double tape saja.

Harga lebih terjangkau

Harga huruf timbul spon potong laser sangat terjangkau, bahkan tidak sampai setengah dari harga huruf timbul 3D akrilik. 

Desain variatif

Anda dapat mengatur ketebalan huruf timbul dengan menentukan tipis tebalnya spon di bagian belakang huruf. Anda juga dapat mengaplikasikan desain paling rumit sekalipun, karena spon dan akrilik mudah sekali dibentuk

Tahan air dan tidak mudah pecah

Jangan khawatir jika huruf terjatuh atau tercebur ke dalam air. Karena bahan spon dan akrilik bersifat waterproof dan tidak mudah pecah.

Keunggulan Teknologi Potong Laser

Huruf timbul spon dapat dibuat dengan mudah menggunakan alat-alat manual. Namun akan jauh lebih baik jika pembentukannya menggunakan teknologi laser.

Sifat spon yang lembut dan elastis menjadikan bahan ini meninggalkan sedikit ‘cabikan’ di pinggir potongan jika digunting secara manual.

Namun dengan teknologi laser cutting, hasil potongan akan benar-benar rapi, tanpa cabikan, halus, dan jauh lebih indah. 

Potongan juga sangat presisi sesuai ukuran pada desain dan mengurangi risiko kesalahan, sehingga lebih efisien. Walaupun Anda memilih desain font yang rumit, klasik, atau berukir.

Manfaat Penggunaan Spon

Mengingat huruf timbul spon ini dilapisi akrilik, maka penggunaannya juga cukup beragam. Huruf timbul spon potong laser dapat dimanfaatkan untuk:

  • Signage dan papan nama perusahaan
  • Neon box
  • Dekorasi dan backdrop pesta
  • Dekorasi dan interior artwork untuk rumah atau kamar tidur
  • Bahan belajar dan permainan edukasi anak
  • Papan menu di restoran dan kafe
  • Welcome board pada acara-acara gathering, pernikahan, anniversary, ulang tahun, dll.

Karena bahan spon sangat fleksibel dan akrilik juga mudah dibentuk, maka membuat huruf timbul dengan font dan desain apapun akan jauh lebih mudah.

Bahkan Anda bisa menambahkan glitter pada akrilik bening atau warna untuk tampilan yang lebih estetik dan mewah. Atau menempelkan beragam ornamen seperti bunga-bunga, stiker, dll.

Proses Pembuatan Huruf Timbul Spon dengan Potong Laser

Huruf timbul spon potong laser dapat dibuat secara manual, bahkan menjadi proyek DIY yang menyenangkan. Namun jika ingin hasil yang benar-benar indah dan rapi, gunakan mesin laser cutting saat pemotongan.  

Di bawah ini adalah langkah-langkah pembuatan dengan cara manual dan laser, bagi Anda yang ingin mendapatkan huruf timbul ini.

Persiapan Desain

Sebelum memulai, siapkan dulu bahan-bahan di bawah ini:

  • Spon EVA berwarna hitam atau putih, sesuai kebutuhan
  • Lembaran akrilik
  • Lem fox/lem kaca/lem industri/double tape
  • Cutter akrilik
  • Gunting atau cutter biasa
  • Kertas dan alat tulis
  • Ornamen dan hiasan tambahan, jika diperlukan.

Pada cara manual, Anda bisa menyiapkan desain langsung di atas selembar kertas. Baik dengan menggambar dengan tangan atau menggambar dengan komputer lalu mencetaknya.

Setelah itu, potong kertas sesuai pola desain dan jiplak hasil potongan ke atas spon dan lembar akrilik.

Cara laser

Siapkan desain di software desain grafis seperti Pixellab, Adobe Illustration, atau Corel Draw. Desain ini lalu dimasukkan ke sistem kerja mesin laser melalui software Computer Numerical Control.

Prosedur Potong Laser

Pada cara manual, Anda perlu memotong akrilik menggunakan cutter khusus akrilik. Lalu memotong spon menggunakan cutter atau gunting sesuai pola desain.

  • Sementara jika menggunakan mesin laser cutting, maka langkahnya cukup mudah.
  • Setelah desain dimasukkan ke CNC, operator akan menyiapkan dan mengkalibrasi mesin. 
  • Letakkan spon di atas meja kerja pada mesin, lalu mesin laser akan mulai memotong sesuai pola desain tadi.
  • Setelah selesai, spon bisa langsung diangkat tanpa harus dirapikan dibersihkan.
  • Prosedur yang sama juga akan berlangsung untuk bahan akrilik dan stainless steel.

Penyelesaian dan Finishing

Tahap terakhir ini langkahnya sama, baik untuk cara manual maupun menggunakan mesin laser. Yaitu:

  • Olesi bagian belakang akrilik dan salah satu bagian spon EVA dengan lem fox atau lem industri
  • Merekatkan akrilik dan spon dengan hati-hati, pastikan setiap bagian menempel sempurna dan presisi.
  • Beri tekanan di atas bahan akrilik agar lem lebih merekat. Bisa menggunakan alat pres, tetapi lakukan perlahan agar akrilik tidak retak.
  • Diamkan beberapa saat hingga lem benar-benar kering. 
  • Tambahkan dekorasi jika perlu.

Saat akan dipasang pada background, tempeli bagian belakang huruf (sisi spon) dengan double tape atau lem. Lalu langsung tempelkan di tempat yang diinginkan.

Baca Juga : Karakteristik Huruf Timbul Yang Perlu Anda Ketahui Untuk Bisnis Anda

Jenis-Jenis Huruf Timbul Spon Potong Laser

Berdasarkan penggunaannya, ada tiga jenis huruf timbul spon potong laser, yaitu:

Huruf Timbul untuk Signage Bisnis

Huruf Timbul Spon Potong Laser

Gambar 2: huruf timbul spon potong laser (sumber)

Huruf timbul spon yang menjadi signage kantor, umumnya ditempel langsung ke dinding kantor bagian dalam. Atau jika di luar ruangan, maka ditempelkan di atas neon box sehingga di malam hari pun masih mudah terlihat.

Untuk ukuran, umumnya huruf memiliki ketebalan total 1-3 cm dengan tinggi antara 10 cm hingga 40 cm. Namun tentu ukuran tersebut disesuaikan dengan luas ruangan dan background huruf.

Huruf Timbul untuk Dekorasi Event

Huruf Timbul Spon Potong Laser

Gambar 3: huruf timbul spon potong laser (sumber)

Ini adalah penggunaan yang paling umum. Huruf timbul spon potong laser bisa ditempelkan langsung di atas backdrop menggunakan doubel tape atau disematkan dengan jarum pentul.

Uniknya, huruf ini dapat menempel di atas backdrop apapun, baik itu kain, kayu, MDF, dll. Ketika acara selesai, huruf bisa dicabut dan dipakai di acara lainnya. Praktis bukan?

Huruf Timbul untuk Dekorasi Interior

Gambar 4: huruf timbul spon potong laser (sumber)

Pada dekorasi huruf timbul indoor, huruf timbul spon bisa dilapis akrilik, kain, kertas, bahkan styrofoam dan busa. Atau jika ingin tampilan berbeda, Anda bisa menggunakan spon EVA putih dan mewarnainya langsung.

Tambahkan glitter, hiasan bunga, stiker, manik-manik, mote, atau bahkan biji-bijian kering sebagai pemanis. Setelah itu letakkan di atas lemari hias, buffet, atau tempelkan di dinding ruang keluarga dan kamar.

Tips Memilih Huruf Timbul Spon Potong Laser

Setelah mengetahui keunggulan dan penggunaan huruf timbul spon yang beragam, apakah Anda tertarik mencoba memakai produk ini? 

Jika ya, cermati dulu beberapa tips di bawah ini sebelum memesan ke workshop huruf timbul.

Menyesuaikan dengan Kebutuhan

Sesuaikan ketebalan, tinggi huruf, warna spon dan akrilik dengan kebutuhan Anda. Untuk signage, tentukan dulu kemungkinan akan ditempel di bagian mana. 

Jika ingin  menempelkan langsung ke dinding, disarankan untuk memilih tempat yang tidak terkena siraman hujan langsung, agar lem tidak mudah terkelupas.

Memilih Ketebalan dan Warna Spon

Umumnya orang menggunakan spon berwarna hitam atau putih untuk huruf timbul spon potong lase. Namun sejatinya spon ini memiliki hampir semua jenis warna.

Untuk dekorasi, Anda dapat menggunakan warna apapun sesuai background. Padukan dengan warna akrilik yang selaras agar lebih indah.

Untuk ketebalan, spon ati memiliki beragam ukuran dari 2 mm hingga 1 cm. Semakin tebal spon, semakin terlihat sisi tiga dimensi huruf timbul.                                                    

Menentukan Ukuran dan Bentuk

Sebelum menentukan berapa ukuran huruf, ukur dulu berapa lebar dan tinggi background. Lalu ukur jarak antar huruf dan antar baris.

Untuk bentuk huruf, tentu menyesuaikan dengan tema dan kebutuhan Anda. Signage biasanya menggunakan huruf dengan font resmi, sederhana dan tebal. 

Namun untuk dekorasi, backdrop, atau welcome board Anda bebas menambahkan ornamen dan menggunakan font yang rumit sekalipun.

Cara Memasang Huruf Timbul Spon

Untuk memasang huruf timbul spon, Anda hanya memerlukan lem, double tape, penggaris atau meteran, dan alat tulis.

Sebelum memasang, lakukan pengukuran terhadap background dan tentukan jarak antar huruf, seperti yang telah diterangkan di atas. Jangan lupa tandai tempat penempelan.

Setelah itu, oleskan lem atau rekatkan double tape pada spon huruf, dan rekatkan langsung di atas background.

Tekan huruf hingga lem melekat sempurna di atas background. Bila perlu, percepat pengeringan dengan hair dryer.

Memesan Huruf Timbul Spon Potong Laser dari Profesional

Huruf timbul spon potong laser memang bisa Anda buat dengan mudah secara manual. Namun untuk beberapa alasan di bawah ini, kami sarankan untuk memesan huruf timbul langsung ke workshop.

Desain yang rumit

Untuk desain font yang umum dan formal, akan mudah membentuk sendiri spon dan akriliknya. Namun desain rumit, seperti jenis font handwriting yang memiliki banyak lekuk dan ukiran, akan berisiko jika ingin membuatnya sendiri.

Sebaliknya, mesin laser cutting bisa dengan mudah membuat jenis font dan desain apapun tanpa cela. Karenanya, sebaiknya pesan huruf timbul spon potong laser ke pembuat profesional.

Jumlah besar

Jumlah huruf timbul yang besar akan memerlukan waktu lama dan tenaga yang juga tidak sedikit jika ingin membuatnya sendiri. Akan jauh lebih efisien jika memesannya langsung ke workshop.

Keterbatasan waktu

Jika Anda memerlukan huruf timbul sesegera mungkin, memesan ke profesional adalah solusinya. Mesin laser dapat bekerja cepat, memotong beberapa bahan sekaligus sehingga pasti menghemat waktu.

Jaminan kualitas dan garansi

Nah, jika Anda belum yakin pada kerapian dan kualitas huruf timbul buatan sendiri, lebih baik memesannya. Tindakan ini juga akan menghemat biaya bahan karena mereduksi resiko kesalahan hingga banyak bahan terbuang.

Ingin memesan layanan lain

Banyak workshop pembuat huruf timbul seperti Dewa Jasa Lasercut memiliki layanan lain seperti pembuatan neon box, merancang interior artwork, dll. 

Jadi, akan sangat memudahkan Anda yang ingin memesan beberapa layanan langsung di satu tempat.

Memilih Jasa Konveksi dan Sablon

Sebelum memilih workshop terbaik, lakukan beberapa hal di bawah ini agar mendapatkan yang sesuai dengan kriteria Anda.

  • Cobalah berkonsultasi dulu tentang kebutuhan huruf timbul Anda dengan customer service mereka. Pastikan petugas workshop melayani dengan ramah, sabar, dan solutif serta memberikan jawaban jujur. 
  • Mintalah sampel pengerjaan terlebih dulu sebelum memesan. Sehingga Anda tahu pasti seperti apa kualitas produk nantinya.
  • Kunjungi langsung workshop tersebut untuk melihat cara kerja mereka dari dekat. Jika ingin berkunjung ke DJL, silakan ke lokasi kami di Jl. Rawa Bengkel No. 29 RT 04 RW 05 Pegadungan, Cengkareng, DKI Jakarta Barat 11850.
  • Pastikan mereka memberikan harga yang transparan dan jelas, termasuk jika ada biaya tambahan terkait produksi.
  • Cek testimoni pelanggan dan portofolio proyek untuk memastikan profesionalitas mereka.

Proses Pemesanan

Jika Anda ingin memesan huruf timbul spon potong laser di DJL, maka tidak perlu direpotkan oleh proses yang panjang dan memakan waktu lama.

Anda bisa menghubungi customer service kami melalui WhatsApp, atau tinggalkan komentar dan email agar kami dapat menghubungi Anda.

Setelah itu, silakan utarakan kebutuhan huruf timbul Anda secara rinci. Kami akan mencarikan solusi terbaik dan memberikan sampel produk.

Jika tidak ada revisi dan saran mengenai sampelnya, kami akan memberikan rincian biaya kerja. Anda bebas bertanya mengenai biaya dan segala sesuatu mengenai pengerjaan huruf timbul selama proses kerja.

Setelah Anda membayar uang muka kami akan memulai pekerjaan dan menyelesaikannya sesuai tenggat waktu yang telah kita sepakati.

Kami juga akan memasang langsung huruf timbul di lokasi, memberikan garansi purna jual dan memastikan seluruh pekerjaan selesai dengan sempurna.

Estimasi Biaya

Huruf timbul spon dengan lapisan akrilik memiliki harga jauh lebih terjangkau dibandingkan huruf timbul lainnya. Berikut adalah estimasi harga yang kami ambil dari sejumlah toko online di marketplace Indonesia.

Ketebalan sponKetebalan akrilikTinggi hurufBiaya 
10 mm2 mm10 cmRp4.000-Rp5.000
10 mm2 mm30 cmRp10.000-Rp25.000
5 mm2 mm15 cmRp1.800-Rp2.500
5 mm2 mm10 cmRp500-Rp1.500
10 mm2 mm15 cmRp2.000-Rp3.000
Ketebalan sponKetebalan stainless Tinggi hurufBiaya 
10 mm2 mm10 cmRp5.000-Rp7.500
10 mm2 mm30 cmRp20.000-Rp35.000
5 mm2 mm15 cmRp5.500-Rp10.000
5 mm2 mm10 cmRp3.500-Rp7.000
10 mm2 mm15 cmRp7.000-Rp15.000

Studi Kasus dan Testimoni

Huruf Timbul Spon Potong Laser

Gambar 5: huruf timbul spon potong laser (sumber)

Bukan hanya kantor, lembaga lain seperti sekolah juga bisa menggunakan huruf timbul ini. Gambar di atas menggunakan huruf timbul spon potong laser dengan warna beragam. Hijau, putih, dan kuning.

Warna-warna tersebut mewakili branding sekolah sebagai salah satu sekolah yang mengutamakan muatan agama. Pilihan background berwarna abu tua dengan tekstur batu alam membuat tampilan huruf timbul lebih menarik dan mudah dibaca.

Kesimpulan

Huruf timbul spon potong laser dapat dipadukan dengan akrilik, stainless steel, atau ornamen lainnya. Lazim dipakai sebagai signage bisnis, dekorasi pesta, maupun hiasan interior.

Memesannya ke workshop profesional adalah pilihan tepat jika Anda menginginkan huruf yang estetik, selesai dalam waktu singkat, dan bergaransi.

Jika Anda mencari penyedia jasa pembuatan huruf timbul, Dewa Jasa Laser Cut (DJL) menyediakan jasa pembuatan huruf timbul terbaik di Jakarta.