logo dewa jasa lasercut white color
Edit Content
Click on the Edit Content button to edit/add the content.

Mesin CNC Perhiasan: Revolusi Presisi dalam Produksi Perhiasan Modern

Daftar Isi

Temukan bagaimana mesin CNC perhiasan menghadirkan desain presisi dan produksi efisien dalam industri perhiasan modern.

hasil mesin cnc perhiasan

Gambar: mesin cnc perhiasan (sumber)

Proses pembuatan perhiasan membutuhkan kreativitas dan ketelitian tinggi. Dalam hal ini, mesin CNC perhiasan menjadi solusi terbaik.

Mesin berbasis teknologi komputer ini dapat memotong, mengukir, dan menciptakan perhiasan indah dan rumit, bahkan dalam ukuran kecil.

Artikel ini ditujukan bagi para pengrajin dan desainer perhiasan, atau Anda yang ingin mengembangkan usaha jewelry.

Temukan bagaimana mesin CNC untuk perhiasan membantu mewujudkan desain terbaik Anda, keunggulan, serta perannya dalam industri ini.

Jenis Perhiasan yang Dapat Diproduksi dengan Mesin CNC

Mesin CNC dapat membantu produksi berbagai jenis perhiasan, dari yang mungil hingga berukuran besar. Mari lihat beberapa di antaranya.

Cincin dan Gelang

Pembuatan perhiasan dengan CNC akan lebih mudah, terutama untuk cincin custom. Misalnya untuk pertunangan dan pernikahan atau hadiah khusus.

Desain yang indah dengan batu permata atau penambahan grafir khusus di permukaan cincin dapat terselesaikan dengan baik dan presisi menggunakan teknologi ini.

Selain cincin, gelang juga umumnya tampil dengan berbagai desain ukiran. Mulai dari gelang Korea style yang halus hingga model tambang dan paperclip yang lebih besar. 

Semua jenis desain ukiran pada kedua perhiasan ini dapat diproduksi menggunakan mesin CNC berteknologi tinggi.

Kalung dan Liontin

Kalung akan tampil jauh lebih indah ketika dilengkapi liontin. Pasangan perhiasan ini pun sering menjadi pilihan untuk hadiah istimewa.

Mesin berteknologi CNC dapat memproduksi liontin dengan desain rumit dan ukuran kecil. Mulai dari desain inisial, bunga, lambang shio dan zodiak, dan sebagainya.

Mesin ini akan mempermudah proses pengukiran permukaan logam mulia maupun pemasangan permata.

Anting dan Perhiasan Kecil Lainnya

Anting-anting atau giwang adalah perhiasan mungil lainnya yang dapat diproduksi menggunakan mesin ini. 

Anting bayi, misalnya. Dengan ukuran mungil, akan jauh lebih mudah dan presisi jika pembuatannya menggunakan teknologi CNC dan komputerisasi.

Pengrajin bisa menciptakan desain rumit pada permukaan giwang, bros, dan perhiasan kecil lainnya dalam waktu lebih cepat.

Hal ini berarti produksi massal yang lebih banyak tanpa mengurangi kualitas dan keindahan perhiasan.

Proses Produksi Perhiasan dengan Mesin CNC

mesin cnc perhiasan

Gambar: mesin cnc perhiasan (sumber)

Secara garis besar, proses produksi perhiasan dengan mesin CNC tidak jauh berbeda dengan metode tradisional. 

Namun, tentu ada beberapa langkah yang membuat pengerjaannya lebih baik. Berikut adalah penjelasannya.

Pemilihan Material untuk Perhiasan CNC

Mesin CNC dapat membuat perhiasan dari jenis logam mulia apapun. Sebut saja emas, perak, platinum, titanium, rhodium, bahkan tungsten yang merupakan logam terkeras di dunia.

Pengrajin bahkan bisa menggunakan mesin ini untuk produksi perhiasan dari logam campuran dan material alternatif.

Misalnya cincin keramik dengan hiasan emas murni atau paduan tungsten dan perak dengan hiasan batu safir. Sesuaikan bahan dengan desain dan kreativitas Anda.

Teknik Pemotongan dan Ukiran CNC

Setelah pemilihan bahan selesai, selanjutnya pengrajin dapat mendesain perhiasan sesuai kreativitasnya atau selera pemesan.

Rancanglah bentuk, ukiran, ukuran perhiasan, dan kombinasi bahannya dengan detail dalam sebuah soft file. File inilah yang akan diinput ke dalam mesin menggunakan perangkat lunak CNC.

Adapun proses pemotongan dan ukiran menggunakan mesin ini terdiri dari:

Pemotongan/Cutting

Proses pemotongan umumnya menggunakan mesin cutting CNC, karena hasilnya jauh lebih halus daripada mesin pemotong manual. 

Cutting machine berbasis teknologi CNC dapat memotong berbagai jenis logam. Pembuatan garis lengkung, lingkaran, dan bentuk lainnya pun lebih mudah.

Mesin ini juga bisa memotong pola dan ornamen rumit, membuat lubang dan bentuk secara presisi, bahkan dalam ukuran kecil.                                                                                                         

Pemahatan/Engraving

Proses berikutnya adalah pemahatan atau engraving. Proses ini dapat berupa:

  • Membuat pahatan nama di bagian dalam perhiasan, seperti pada cincin pernikahan
  • Membuat ukiran di permukaan perhiasan, dan sebagainya.

Mesin engraving CNC adalah pilihan tepat untuk proses ini. Mata pisaunya yang berukuran kecil dan tajam dapat mengukir pola rumit termasuk huruf berukuran mungil. 

Pengecapan/Embossing 

Jika ukiran pada perhiasan adalah goresan atau pahatan berbagai pola, maka embossing sebaliknya. 

Proses ini adalah menambahkan pola atau ornamen tiga dimensi di atas perhiasan.

Alat emboss ditekankan ke atas permukaan perhiasan. Panas yang dihasilkannya mencairkan sebagian logam hingga membentuk pola tertentu.

Dengan bantuan mesin CNC, proses ini jauh lebih mudah dan menghasilkan pola lebih rapi.

Selagi mesin dikalibrasi secara teratur, penempatan cap dan pola akan akurat seperti desain yang telah diciptakan pengrajin.

Pengolahan Akhir dan Penyempurnaan

Setelah melewati proses pemotongan, pemahatan maupun pengecapan, perhiasan memasuki tahap finishing, seperti:

  • Pemasangan permata
  • Polishing atau penghalusan permukaan perhiasan
  • Coating atau pelapisan dengan logam mulia, seperti emas murni atau platinum

Logam mulia seperti emas murni hanya perlu mendapat finishing pemasangan permata dan polishing. 

Namun untuk logam campuran, perlu di-coating dengan logam mulia. Misalnya emas 18 karat atau 17 karat.

Proses ini membantu untuk:

  • Menjaga kualitas perhiasan agar tidak mudah menurun
  • Menghalangi oksidasi agar perhiasan tidak mudah menghitam
  • Menjaga keindahan perhiasan agar tetap berkilau layaknya produk baru

Pada tahap ini pula perhiasan dibersihkan dari residu hasil pemotongan dan pengukiran.

Namun, bila menggunakan mesin CNC, perhiasan tidak perlu menjalani proses pembersihan yang panjang karena mesin ini tidak menyisakan banyak residu.

Mesin CNC perhiasan hanya menghasilkan sedikit debu akibat pemotongan. Semburan gas atau angin dari mesin juga langsung menghalau debu.

Hasilnya adalah potongan halus, bersih, dan presisi sehingga perhiasan yang diproduksi terlihat jauh lebih indah.

Keunggulan CNC dalam Produksi Perhiasan

Keunggulan CNC dalam Produksi Perhiasan

Gambar: mesin cnc perhiasan (sumber)

Dibandingkan metode manual atau penggunaan mesin tradisional, teknologi CNC memiliki berbagai keunggulan. Mari melihat penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Presisi dan Detail yang Sulit Dicapai Secara Manual

Desain yang rumit dan kompleks memerlukan ketelitian dan kesabaran tingkat tinggi dalam pembuatannya. Dengan metode manual, hanya segelintir pengrajin yang bisa melakukan hal ini.

Sebaliknya, dengan metode CNC desain serumit apapun dapat diwujudkan dengan lebih cepat, mudah, dan presisi.

Metode ini membantu mempercepat proses produksi sehingga Anda dapat menciptakan lebih banyak model dan jumlah perhiasan.

Mesin CNC perhiasan juga menjaga konsistensi kualitas produk CNC dengan meminimalisir kesalahan dan cacat produksi. 

Konsistensi mutu akan menjaga tingkat penjualan dan memberikan kesan baik kepada konsumen.

Efisiensi Produksi dan Reduksi Limbah

Karena minim kesalahan dan cacat produksi, maka otomatis mesin CNC juga minim limbah. Termasuk limbah akibat bahan yang terbuang.

Hal ini berarti efisiensi bahan produksi yang akan berpengaruh pada biaya yang dikeluarkan. Jika biaya produksi bisa ditekan, otomatis laba juga akan meningkat. 

Anda dapat mempercepat produksi tanpa mengorbankan kualitas, menghemat biaya produksi, dan menciptakan lebih banyak desain istimewa.

Fleksibilitas dalam Desain dan Personalisasi

Dengan mesin CNC untuk pembuatan perhiasan, pengrajin dapat memproduksi perhiasan dengan desain tertentu maupun kustom.

Custom jewelry sangat diminati kalangan jetset, terutama jika toko Anda menyediakan batuan mulia dan logam mulia murni. 

Dengan teknologi ini Anda mendapatkan kemudahan dalam menciptakan desain baru yang lebih indah.

Perbandingan CNC dengan Metode Manufaktur Perhiasan Tradisional

Perbandingan CNC dengan Metode Manufaktur Perhiasan Tradisional

Gambar: mesin cnc perhiasan (sumber)

Sebelum mesin CNC, pembuatan perhiasan sebenarnya telah dilakukan manusia sejak zaman prasejarah. 

Sebagai bagian teknologi modern, mesin CNC tentu lebih canggih dan menghasilkan perhiasan yang lebih indah.

Mari melihat perbandingan teknologi ini dengan metode manufaktur perhiasan tradisional yang telah ada lebih dulu.

CNC vs. Handcrafted Jewelry

Handcrafted jewelry dipandang sebagai metode yang ekslusif, karena hasilnya merupakan adikarya seorang seniman perhiasan. 

Namun, teknik ini memiliki beberapa tantangan, yang justru dapat dipecahkan oleh teknik CNC.

FiturTeknik CNCHandcrafted Jewelry
Harga produkLebih terjangkau karena biaya produksi lebih efisienUmumnya berharga mahal karena kerumitan pembuatannya
Waktu produksiLebih cepat dengan hasil lebih banyakCukup lama, dengan hasil sedikit
Kualitas produkLebih konsisten karena menggunakan master desainTingkat kualitas beragam tergantung kemampuan pengrajin
Branding produkMassalAdikarya, lebih ekslusif

Dari tabel di atas dapat kita lihat bahwa masalah utama perhiasan buatan tangan adalah jumlah produksi yang terbatas dan konsistensi produk yang naik turun.

Karena hal tersebut, produksi perhiasan dengan metode ini hanya menyasar kalangan tertentu saja. 

Maka, mesin CNC adalah pilihan yang lebih baik ketika Anda ingin:

  • Memproduksi perhiasan dengan jumlah lebih banyak
  • Perlu meningkatkan jumlah produksi dalam waktu yang relatif singkat
  • Ingin menjangkau pasar baru yang memiliki karakteristik berbeda
  • Ingin menjaga konsistensi kualitas produksi dan mencapai tingkat mutu tertentu

CNC vs. Casting dan Wax Molding

Casting adalah proses pembuatan perhiasan dengan menuangkan logam cair ke dalam cetakan. Di zaman kuno, teknik ini telah ada dan cetakannya terbuat dari pasir.

Sedangkan wax molding adalah teknik mencetak menggunakan lilin. Teknik ini pun dipakai pada industri lain seperti kedokteran.

Dibandingkan kedua teknik manufaktur ini, CNC lebih unggul karena lebih presisi, praktis, dan cepat. 

Salah satu kesulitan teknik casting dan wax molding adalah membuat cetakan yang detail, terutama untuk desain perhiasan yang rumit dan kecil.

Sementara itu, CNC dapat membuat berbagai bentuk dan ukuran dengan lebih presisi, sehingga mempermudah proses produksi.

CNC vs. Laser Cutting dalam Perhiasan

Secara awam, kedua mesin ini terlihat serupa, padahal tidak. Ada perbedaan antara mesin CNC dan laser, walaupun keduanya bisa memotong dengan sangat presisi. Mari lihat tabel di bawah ini.

FiturMesin CNCMesin laser cutting
AkurasiYa, hingga 1 mmYa, hingga 0,1 mm
HargaLebih terjangkauLebih tinggi
Cara kerjaMata pisau langsung menggores bahanHanya sinar laser yang menggores bahan
Jenis produksiMassal dan kustomMassal dan kustom
OtomatisasiYaYa
ResiduMenyisakan hanya sedikit residuNyaris tanpa residu

Jika Anda memiliki dana investasi yang besar, mungkin mesin laser cutting adalah pilihan yang tepat. Namun mesin CNC adalah pilihan lebih baik ketika dana Anda terbatas.

Mesin CNC memang hanya dapat mencapai akurasi potongan 1 mm. Namun, hal itu sudah sangat mumpuni untuk perhiasan dengan ukuran kecil sekalipun.

Dari ketiga perbandingan di atas, Anda dapat memilih teknik yang paling sesuai dengan kebutuhan. 

Terutama jika saat ini Anda ingin melakukan ekspansi bisnis, maka di tahap awal ini mesin CNC perhiasan sudah sangat memadai.

Manfaat CNC untuk Peningkatan Kualitas dan Efisiensi Produksi Perhiasan

Jika Anda mempertimbangkan CNC dalam proses produksi perhiasan, maka berikut adalah beberapa manfaat yang bisa didapat dari teknik ini.

Peningkatan Detail dan Akurasi Desain

  • Mesin CNC memungkinkan desainer perhiasan menciptakan model yang lebih rumit
  • Potongan mesin CNC sangat presisi dan rapi 
  • Minim kesalahan karena berbasis otomatisasi
  • Konsistensi kualitas produk sangat tinggi

Reduksi Biaya Produksi dengan Otomasi

  • Minim kesalahan, sehingga mengurangi biaya akibat bahan yang terbuang
  • Mengurangi jumlah tenaga kerja manual
  • Memproduksi perhiasan dalam jumlah besar dengan biaya rendah
  • Harga mesin dan pemeliharaan relatif lebih terjangkau

CNC dalam Produksi Perhiasan Custom dan Eksklusif

  • Memungkinkan produksi perhiasan dalam jumlah terbatas dan desain yang unik
  • Setiap produksi bisa menggunakan desain berbeda
  • Akurasi dan sifatnya yang presisi meningkatkan kualitas perhiasan
  • Cocok digunakan untuk bisnis perhiasan kustom yang menyasar kalangan menengah ke atas

Tren Masa Depan Teknologi CNC dalam Industri Perhiasan

Di masa depan, teknologi akan lebih mendominasi teknik CNC pada industri perhiasan, seperti:

  • Penggunaan generative AI yang terintegrasi memungkinkan otomasi yang lebih luas lagi.
  • Paduan AI dan big data memudahkan produsen mengetahui selera pasar dan menyesuaikan desain perhiasan dengan preferensi konsumen
  • Konsep green manufacture menjadikan mesin CNC lebih efisien dalam penggunaan listrik atau bahan bakar
  • Anda dapat memanfaatkan mesin CNC untuk membuat produk penunjang selain perhiasan. Misalnya jewelry box, extension untuk kalung dan gelang, alat penyesuai ukuran cincin, dan sebagainya.

Paparan di atas menunjukkan kepada kita bahwa mesin CNC memiliki berbagai manfaat dalam industri perhiasan.

Mesin ini dapat memotong aneka logam dan batu mulia secara akurat dan presisi, sehingga hasilnya lebih halus dan indah.

Selain itu, teknologi CNC berbasis komputer memungkinkan mesin ini beroperasi secara otomatis. Operator cukup mengawasi dan memastikan mesin berjalan dengan baik.

Bagi para desainer dan pengrajin perhiasan, mesin CNC adalah alat terbaik untuk mendukung kreativitas mereka. Karena desain yang rumit dan ukuran perhiasan kecil pun dapat dibuat dengan baik.

Karenanya, tak salah jika Anda mulai melirik teknologi ini. Terlebih, alat ini cukup terjangkau dari segi harga dan perawatan. 

Dewa Jasa Lasercut merupakan perusahaan fabrikasi yang menyediakan berbagai jasa fabrikasi untuk proyek berskala kecil hingga besar seperti jasa cnc dan lainya. Termasuk proyek kustom yang memerlukan ketelitian tinggi.

Kami dengan senang hati mendampingi Anda meraih pasar yang lebih luas dan menciptakan produk istimewa menggunakan mesin CNC perhiasan.