logo dewa jasa lasercut white color
Edit Content
Click on the Edit Content button to edit/add the content.

Contoh Fabrikasi: Proyek Nyata dari Berbagai Industri

Daftar Isi

Cari contoh fabrikasi nyata? Temukan langkah-langkah dan aplikasi fabrikasi dari logam, kayu, hingga plastik di artikel ini.

contoh fabrikasi

Gambar: contoh fabrikasi (sumber)

I. Pendahuluan

Dalam bisnis produksi, fabrikasi adalah salah satu metode pilihan yang tepat untuk menciptakan produk dalam jangkauan luas. Baik jenis, spesifikasi, maupun jumlahnya.

Fabrikasi merupakan proses produksi komponen atau produk dengan mengolah bahan mentah menjadi produk jadi yang bernilai fungsional serta ekonomis. 

Fabrikasi mencakup beberapa teknik produksi seperti pembentukan, perakitan, pemotongan dan pengelasan, dan sebagainya.

Metode ini berperan penting dalam berbagai sektor industri kecil hingga besar. Termasuk manufaktur, otomotif, elektronik dan industri, konstruksi, hingga industri kreatif.

Teknik produksi ini hadir dalam berbagai aspek kehidupan. Mulai dari struktur baja untuk gedung pencakar langit, komponen dan suku cadang komputer, hingga furnitur di rumah dan kantor Anda. 

Bisa dikatakan hampir seluruh produk di sekitar kita adalah hasil dari fabrikasi. Dengan dukungan teknologi yang berkembang pesat, daya produksi pun semakin tinggi dalam waktu singkat, biaya yang lebih efisien, dan presisi tinggi.

Dalam artikel ini akan tersaji berbagai contoh fabrikasi dalam berbagai sektor industri. Mulai dari otomatif, konstruksi, hingga industri kreatif. 

II. Contoh Fabrikasi Berdasarkan Material

Pada dasarnya, hampir semua bahan industri dapat diolah melalui proses fabrikasi. Termasuk bahan yang sulit dan membutuhkan ketelitian tinggi dalam pengolahannya.

Di bawah ini adalah tiga contoh fabrikasi berdasarkan material menggunakan bahan logam, kayu, dan plastik.

A. Fabrikasi Logam

Fabrikasi logam sangat berperan dalam industri konstruksi, otomotif, elektronik, penerbangan, bahkan pembuatan pesawat luar angkasa.

Berbagai jenis logam yang dimanfaatkan seperti besi, baja, aluminium, tembaga, dll menjadi komponen utama dalam pembangunan dan pembuatan produk jadi. 

Contohnya adalah fabrikasi pembuatan rangka baja untuk konstruksi. Baik sebagai komponen  pondasi maupun atap. Dalam prosesnya, pembuatan rangka baja menggunakan beberapa teknik produksi seperti pengelasan, pemotongan, dan pembentukan.

Pengelasan logam adalah menyambungkan dua logam menggunakan suhu panas yang tinggi hingga logam meleleh.

Lelehan logam lantas disatukan dan dirapikan untuk membentuk struktur rangka sesuai kebutuhan konstruksi. Dalam skala kecil, proses ini bisa dilakukan secara manual atau semi otomatis menggunakan mesin las. 

Sedangkan dalam skala besar, kini ada mesin las otomatis dengan dukungan komputer agar pekerjaan lebih presisi dan cepat selesai.

Untuk pemotongan logam, mesin laser cutting adalah yang terbaik, karena menghasilkan potongan paling rapi, presisi, dan minim residu. 

Sinar laser yang ditembakkan ke permukaan logam akan menggores bahan tersebut dan melelehkannya dengan cepat. Lalu menguapkan lelehan agar hasil potongan halus dan tidak meninggalkan sisa pembakaran.

Batang-batang logam juga akan dibentuk, dilengkungkan atau dibengkokkan sesuai kebutuhan menggunakan mesin bending. Mesin ini pun kini tersedia dalam versi semi otomatis dengan aplikasi komputer.

B. Fabrikasi Kayu

Fabrikasi kayu adalah pendukung utama bisnis furnitur, konstruksi, desain interior, dan industri kreatif. 

Sebut saja untuk pembuatan furnitur kustom, desain fasad dan partisi bangunan, dan membuat aneka hiasan, pajangan, aksesoris, maupun karya seni.

Pada fabrikasi kayu, teknik yang digunakan adalah pemotongan, pengamplasan, dan laminasi. 

Pemotongan dapat menggunakan gergaji mesin, gerinda, atau yang paling baik adalah memotong menggunakan mesin laser cutting.

Setelah kayu dipotong sesuai ukuran, selanjutnya adalah menghaluskan permukaannya dengan proses pengamplasan. 

Sedangkan untuk menyatukan bagian-bagian yang dibutuhkan, umumnya pekerja menggunakan mesin bor dan sekrup.

Untuk menambah estetika dan ketahanan kayu terhadap kelembaban dan cuaca, permukaannya harus dilapisi dengan vernish atau laminasi. 

C. Fabrikasi Plastik

Bahan plastik bisa dikatakan multifungsi karena nyaris diperlukan di hampir semua bidang industri. Mulai dari mainan dan perlengkapan anak, industri alat rumah tangga, hingga industri elektronik.

Proses fabrikasi plastik mencakup proses pembentukan dan pencetakan. Pada proses pembentukan, digunakan alat pemanas yang disebut thermoforming. 

Alat ini akan melunakkan plastik hingga mudah dibentuk sesuai kebutuhan. Sementara proses pencetakan menggunakan mesin cetak injeksi.

Mesin injeksi bekerja dengan cara menyuntikkan plastik cair ke dalam cetakan lalu dikeraskan kembali untuk memperoleh bentuk yang diinginkan.

III. Proyek Fabrikasi Nyata yang Menginspirasi

Setelah mengetahui contoh fabrikasi berdasarkan materialnya, mari melihat proyek nyata fabrikasi yang unik dan menginspirasi.

A. Fabrikasi untuk Konstruksi

fabrikasi untuk fasad bangunan

Gambar: contoh fabrikasi (sumber)

Logam untuk fasad bangunan bukan hanya sebagai pelindung tetapi juga penambah estetika yang penting. Salah satu contoh proyek fabrikasi logam untuk konstruksi seperti ini bisa dilihat di Hatert Housing, Nijmegen, Belanda. 

Komplek menara apartemen ini memiliki fasad logam yang unik, bergaya kontemporer modern yang sangat mencolok.

Fasad logamnya berbentuk horizontal dengan lekukan dan belokan asimetris, bukan lurus seperti kebanyakan gedung modern. 

Proses fabrikasi fasad logam ini melibatkan proses pemotongan, pelapisan, dan perakitan panel logam yang rumit untuk menciptakan tampilan eksterior yang ikonik.

B. Fabrikasi untuk Industri Retail

fabrikasi industri retail

Gambar: contoh fabrikasi (sumber)

Bagi bisnis retail, display adalah elemen penting untuk menarik pembeli. Karenanya, fabrikasi untuk rak display kustom akan sangat membantu. 

Rak display ini bisa dibuat dari kayu, akrilik, maupun logam. Untuk hasil lebih rapi, gunakan mesin laser cutting CNC. Beri finishing menarik seperti penambahan motif atau pelapisan menggunakan melamin.

Rak display kustom juga umumnya mudah dibongkar pasang sesuai kebutuhan klien.

C. Fabrikasi untuk Industri Kreatif

industri kreatif

Gambar: contoh fabrikasi (sumber)

Industri kreatif memiliki lingkup kerja yang luas, nyaris tanpa batas. Industri ini bisa masuk ke dalam dunia seni, periklanan, penulisan, dan sebagainya.

Salah satu produk industri kreatif yang bisa dibuat menggunakan proses fabrikasi adalah signage akrilik untuk branding. 

Komponen periklanan ini melibatkan pemotongan dan pembentukan akrilik menggunakan mesin laser akrilik, teknik thermoforming untuk membentuk akrilik ke dalam komposisi yang unik, dan penambahan elemen agar hasilnya lebih artistik.

IV. Alat dan Teknologi Pendukung Fabrikasi Modern

Dari penjelasan di atas, dapat dilihat bahwa proses fabrikasi menggunakan berbagai peralatan modern yang canggih. Di bawah ini adalah beberapa diantaranya.

A. CNC (Computer Numerical Control)

Mesin ini memungkinkan pembuatan produk dengan presisi tinggi melalui proses otomatisasi berdasarkan desain digital.

Desain akan merancang desain produk menggunakan aplikasi khusus, lalu memasukkan datanya ke mesin laser cutting melalui program CNC, 

Setelahnya, mesin akan bekerja membentuk pola sesuai desain dengan hasil potongan yang rapi, tanpa residu, dan sangat halus.

B. Printer 3D untuk Prototyping Cepat

Printer tiga dimensi akan membantu membuat prototipe produk, produk display, maupun produksi lainnya secara cepat dengan biaya terjangkau. 

C. Mesin Las Otomatis untuk Efisiensi

Jika produksi meningkat dan tidak memungkinkan lagi menggunakan metode las tradisional, mungkin saatnya beralih ke mesin otomatis.

Salah satunya adalah mesin las otomatis yang dapat meningkatkan kecepatan dan kualitas sambungan.

D. Software Desain seperti AutoCAD atau SolidWorks

Perangkat lunak desain diperlukan untuk penggunaan mesin berbasis CNC. Dengan aplikasi desain yang tepat, pembuatan desain produk akan jauh lebih mudah, detail, dan memastikan proses fabrikasi berjalan lancar.

V. Kesimpulan

Fabrikasi merupakan proses penting dalam berbagai industri. Proses ini adalah bagian tak terpisahkan dari banyak industri, mulai dari konstruksi hingga industri kreatif. Teknik dan teknologi fabrikasi terus berkembang, menciptakan peluang inovasi yang tak terbatas.

Contoh-contoh fabrikasi di atas dapat menjadi inspirasi untuk proyek Anda. Berbagai contoh di atas menunjukkan bagaimana fabrikasi dapat menghasilkan produk berkualitas tinggi yang fungsional dan estetis.

Jika Anda memiliki proyek fabrikasi yang memerlukan solusi kustom dan presisi tinggi, hubungi Dewa Jasa Lasercut untuk layanan fabrikasi terbaik sesuai kebutuhan. Customer service kami siap memberikan informasi, penawaran, dan menjadwalkan janji temu untuk diskusi lebih lanjut terkait proyek Anda.